Tendik Lembur Selesaikan Target Normalisasi Data

7 Maret, 2021 oleh
webadmin1

Humas IAIN Parepare — Tenaga Kependidikan (Tendik) khususnya pada bagian administrasi akademik dan kemahasiswaan bekerja ekstra mengejar target normalisasi data. Mereka harus kerja lembur selama 2 hari, yaitu tanggal 6-7 Maret 2021 untuk menyelesaikan data akademik dan kemahasiswaan.


Kepala Biro AUAK memberikan arahan melalui Zoom Meeting

Sekitar 21 orang tenaga kependidikan (tendik) dari fakultas, TIPD dan Institut berkumpul di Lt. 5 gedung Perpustakaan, Sabtu, 6/3/2021. Tendik yang hadir, yaitu bagian AKK (Kabag AKK, Kasubag AAK dan stafnya), tim TIPD (Kepala TIPD dan stafnya), Fakultas (Kasubag AKA dan staf operator) dan Pascasarjana (Kasubag TU dan staf operator).


Sebelum memulai pekerjaan, Kepala Biro AUAK, Hj. Musyarrafah Amin memberikan arahan. “Saya minta kepada bapak ibu bekerja maksimal menyelesaikan semua masalah data akademik dan kemahasiswaan,” katanya melalui Zoom Meeting. “Target yang diberikan pimpinan harus diselesaikan dengan baik,” tambahnya.


Kabiro meminta agar data dan nilai mahasiswa segera diolah secara baik dan akurat. “Input, verifikasi, cocokkan dan lakukan perbaikan terhadap data dan nilai mahasiswa yang bermasalah,” paparnya. “Khususnya, data dan nilai mahasiswa yang telah dan akan wisuda, harus diselesaikan secepatnya,” tambahnya.

Dalam pantauan kami pada hari pertama, para tendik bekerja cukup serius dan menyelesaikan setiap masalah dengan pola sharing dan diskusi. Kabag AKK, Mub. Jafar yang menjadi penanggung jawab teknis melakukan pemantauan sekaligus memfasilitasi dan merespon saran dan usul yang berkembang dari para tendik. Sementara para Kasubag mendampingi dan bekerja bersama dengan operatornya dalam mengerjakan normalisasi data.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Rektor IAIN Parepare telah menginstruksikan kepada pimpinan fakultas, Pascasarjana, Lembaga dan UPT untuk melalukan perbaikan atau normalisasi data. “Saya targetkan bulan ini, perbaikan, singkronisasi dan integrasi sudah harus selesai. Data kita sudah rampung dan terintegrasi dalam sisfo baru kita, yaitu Sevima,” demikian kata Rektor memberikan arahan kepada jajarannya saat rapat pimpinan beberapa waktu lalu.

di dalam Berita
webadmin1 7 Maret, 2021