Tutup Kegiatan Pra Raker, Apa Evaluasi Rektor Terkait Pagu Revisi POK Definitif Tahun 2023?

15 Desember, 2022 oleh
khaerunnisaihwan

Tutup Kegiatan Pra Raker, Apa Evaluasi Rektor Terkait Pagu Revisi POK Definitif Tahun 2023?

Humas IAIN Parepare – Pelaksanaan Pra Rapat kerja yang berlangsung sejak, Jumat (16/12/2022) diisi oleh serangkaian kegiatan, salah satunya sidang komisi untuk melakukan revisi Pagu 2023 sesuai Petunjuk Operasional Kegiatan (POK) oleh masing-masing fakultas, UPT, dan lembaga bersama tim.

Tepat pukul 21.00 WITA dimulai pemaparan alokasi Pagu Anggaran tahun 2023. Peserta yang terdiri dari 115 orang dibagi dalam beberapa komisi dan didampingi oleh Tim Perencana dan Satuan Pengawasan Internal.

Jelang penutupan Pra Rapat Kerja oleh Rektor IAIN Parepare Hannani, seluruh komisi memaparkan hasil revisi. Paparan komisi dilaksanakan dihadapan rektor, seluruh wakil rektor dan kepala biro AUAK. Adapun hasil revisi program membutuhkan pagu anggaran sebesar 83,8 miliar

Selain paparan program, masing-masing komisi memaparkan rencana pencairan anggaran yang disusun dalam empat tahapan pencairan anggaran.

Usai pemaparan program masing-masing komisi, acara rapat kerja ditutup oleh rektor. Kepala Biro IAIN Parepare Muhdin dalam laporan penutupan kegiatan menyampaikan terima kasih kepada Rektor IAIN Parepare Hannani, atas mekanisme Pra Rapat Kerja yang sangat terbuka untuk diskusi sehingga semua peserta sangat antusias dalam menyelesaikan seluruh program yang direncanakan selaras dengan renstra dan telah disesuaikan dengan aturan keuangan.

“Pemaparan revisi ini yang sangat terbuka untuk diskusi dan pemaparan hasil. Program apapun yang kita hasilkan dan diserahkan pada rektor, itulah yang terbaik meskipun ada catatan yang mesti diperbaiki secara bersama-sama, dan insyaallah telah disempurnakan sesuai dengan Renstra dan Perkin kita,” papar Muhdin.

Rektor IAIN Parepare Hannani menerima hasil revisi program yang diserahkan oleh Kepala Biro IAIN Parepare Muhdin pada acara penutupan. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh peserta.

“Saya optimis sekali karena kehadiran kita semua menambah rasa optimisme saya bahwa tahun 2023 akan lebih baik dan menghasilkan kualitas program. Saya sependapat penambahan program, namun perlu juga kita memikirkan bersama bagaimana penambahan kualitas dan kuntitas layanan kita kepada masyarakat perlu ditingkatkan. Termasuk penambahan program studi seperti Prodi Pendidikan Agama Islam Jarak Jauh dan Prodi Pendidikan Profesi Guru menjadi prioritas layanan kita yang perlu dipikirkan bersama di masa yang akan datang,” ujarnya.

Hannani juga menyampaikan hasil evaluasi pada revisi program kerja tahun 2023 yang diserahkan oleh kabiro dan disampaikan kepada seluruh peserta Pra Raker.

“Saya amati bahwa program penguatan sumber daya manusia mahasiswa pada program studi perlu kita pikirkan bersama untuk ditingkatkan. Sebab yang kita hasilkan adalah lulusan, jadi kualitas SDM yang kita hasilkan harus lebih ditingkatkan kualitasnya. Sehingga program prioritas kita adalah peningkatan SDM mahasiswa melalui kegiatan program kerja pada program studi masing-masing. Durasi waktu dan kualitasnya perlu ditingkatkan,” tutup Hannani. (nhk/mif)


di dalam Berita
khaerunnisaihwan 15 Desember, 2022