Yudisium Ketiga, 50 Mahasiswa Fakshi IAIN Parepare Raih Gelar Sarjana Hukum

31 Juli, 2023 oleh
dirgaachmad

Humas IAIN Parepare - Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam (FAKSHI) Institut Agama Islam Negeri Parepare kembali menyelenggarakan momen akademik dengan gelaran Yudisium ketiga pada semester genap Tahun Akademik 2022/2023. Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Seminar Fakshi pada, Senin (31/07/2023) berlangsung haru dan penuh kemeriahan ini dihadiri Dekan Fakshi Rahmawati, Wakil Dekan Bidang AKKK Aris, Wakil Dekan Bidang AUPKK Fikri, para ketua prodi, para tenaga kependidikan, dan staf lingkup Fakshi.


Sebanyak 50 orang mahasiswa dari 4 program studi Fakshi, yakni 7 orang Hukum Keluarga Islam, 25 orang Hukum Ekonomi Syariah, 20 orang Hukum Pidana Islam, dan 8 orang Hukum Tata Negara, resmi menyandang gelar Sarjana Hukum (S.H.) setelah berhasil menyelesaikan studi mereka dengan prestasi gemilang.

Ketua Program Studi Hukum Pidana Islam, Andi Marlina, dalam pesan akademiknya, mengingatkan para lulusan untuk menjadikan gelar S.H. sebagai berkah dan manfaat bagi agama, keluarga, bangsa, dan negara.

"Harapannya, gelar S.H. ini semoga menjadi berkah dan bermanfaat, bukan hanya bagi yang menyandar gelar ini tetapi bagaimana gelar ini memberikan manfaat buat agama, keluarga, bangsa dan negara," ujar Andi Marlina.


Tak hanya merayakan kesuksesan akademik, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan berbagi informasi di antara para mahasiswa dan akademisi. Para lulusan diharapkan menjadi generasi unggul yang mampu memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan dan masa depan bangsa, dengan tetap menjunjung tinggi prinsip kejujuran, kebenaran, dan keadilan.

”Selamat dan sukses untuk para lulusan! Dengan semangat ini, masa depan yang cerah menanti kalian, dan kita berharap gelar S.H. akan menjadi landasan yang kokoh bagi perjalanan karier dan kehidupan kalian. A very bright future is waiting for you, Congratulations adik-adik!" ucap Kaprodi HPI. (da/mif)


di dalam Berita
dirgaachmad 31 Juli, 2023